My Favorite Anime

My Favorite Anime
Sword Art Online

Viewer

Singing Hatsune Miku
Jumat, 07 Maret 2014

Siapa yang tak mengenal Doraemon? sepertinya hampir seluruh orang pernah menonton, membaca atau setidak nya pernah mendengar tentang robot kucing gemuk berwarna biru yang mempunyai kantong berisi benda-benda ajaib.






Berikut adalah fakta-fakta mengenai Anime Doraemon:

Doraemon:



1. Doraemon lahir pada 3 September 2112 mempunyai berat 129,3 kg dan tinggi 129,3 cm.

2. Nama Doraemon sebenarnya diciptakan dari 2 patah kata, yaitu: Dora dan Emon. Dora adalah semacam plesetan dari "Nora" yang berasal dari "Nora-Neko" yakni stray cat. Emon adalah semacam kata tambahan tradisional untuk nama dari manusia atau binatang yang berjenis kelamin laki-laki, misalnya Ishikawa Goemon. Secara harafiah, nama Doraemon bisa diartikan "Stray male cat" (kucing liar jantan). Dora sebenarnya bisa juga berarti "gong" (inilah "dora" yang dipakai dalam nama kue dorayaki). Meski bukan itu "dora" yang dipakai di nama Doraemon, namun ini menjadi semacam plesetan, di mana tubuh Doraemon memang bundar-bundar seperti gong.

3. Doraemon sebenarnya berwarna kuning dan mempunyai kuping kucing, namun karena suatu hari seekor tikus menggigit kuping nya dan mengakibatkan putusnya kuping Doraemon setelah itu dia menjadi depresi dan pergi ke puncak menara (pabrik) dimana ia meminum sebuah cairan berlabel "Kesedihan" setelah meminum nya dia pun berubah warna menjadi biru dan suara nya ikut berubah, juga mengakibatkan Doraemon memiliki ketakutan yang besar terhadap tikus (karena kupingnya digigit tikus) walaupun Doraemon sendiri adalah robot kucing.



4. Kantong ajaib Doraemon adalah bentuk lain dari Ruang 4 Dimensi, dimana ia bisa mengeluarkan dan memasukkan benda seukuran lemari pakaian sekalipun.

5. Angka keberuntungan Doraemon adalah 1293. Hal ini bisa dilihat dari beberapa data tentang Doraemon, yaitu: Doraemon memiliki berat 129,3 kg dan tingginya 129,3 cm. Ia bisa berlari sampai 129,3 km/jam ketika ketakutan dan melompat 129,3 cm ketika terancam bahaya. Kekuatan maksimumnya 129,3 bhp. Lingkar pergelangan tangannya 129,3 mm. Lingkar kepalanya dan lingkar dadanya adalah 129,3 cm. Kakinya berdiameter 129,3 mm. Ia diproduksi pada September 3, 2112 (12/9/3), di Pabrik Robot Matsushiba.

6. Doraemon ternyata punya mantan pacar bernama Noramyako, dia memutuskan Doraemon karena Doraemon dianggap terlalu pendek setelah kuping Doraemon putus digigit tikus.



7. Doraemon sendiri sebenarnya hanya produk gagal karena ketika dia sekolah di Robot of School reputasi nya terus memburuk, sewaktu lulus pun tak ada orang yang mau membeli nya, namun ketika akan dibuang keluarga dari Sewashi (cucu Nobita) membeli nya untuk membantu Nobita di masa lalu.

8. Dinobatkan menjadi "Heroes of Asia" di majalah Time Asia, September 2002. Mengungguli Hidetoshi Nakata, Iwan Fals, Aung Suu Kyi bahkan Jackie Chan.

Nobita Nobi:




1. Nobita mempunyai beberapa bakat yaitu: Keahlian menembak dengan sangat cepat dan akurasi yang tepat, memainkan Ayatori (Gelang Karet) menjadi beberapa bentuk yang rumit, lari nya menjadi sangat cepat jika hanya dikejar-kejar serta kemampuan tidur dalam waktu bahkan kurang dari 1 detik.

2. Ternyata keboodohannya dalam pelajaran Nobita berasal dari Ayah nya dan ketidakmampuannya dalam berolahraga menurun dari Ibu nya.

3. Seandainya Doraemon tidak datang ke masa lalu, Nobita akan menjadi suami nya Jaiko (Adik Jaian).

4. Walaupun bodoh dan terkadang kelewat iseng dengan peralatan Doraemon, namun dia memiliki hati yang baik dan suka menolong kepada siapa saja yang membutuhkan.
Shizuka Minamoto:



1. Shizuka adalah anak yang cantik, ramah, pintar dan menjadi idola bagi sekolah dan sering dipuji guru cita-cita nya adalah bekerja untuk perdamaian dunia.

2. Hobi nya adalah mandi (bisa lebih dari 3 kali sehari) dan sering sekali menjadi korban intipan Nobita, baik yang disengaja maupun tidak.

3. Sering terlihat bermain piano walaupun terpaksa karena ia lebih menyukai bermain biola namun ketika bermain biola pun suara nya tidak kalah jelek dari nyanyian Giant.

4. Makanan favorit nya adalah Ubi Bakar, walaupun ia sendiri sangat tidak ingin diketahui siapapun rahasia nya yang satu ini karena menurutnya wanita yang hobi memakan Ubi bakar itu tidak elegan.


Kouda Takeshi (Giant)

1. Kouda Takeshi atau sering dipanggil Gian, Giant (bahasa inggris nya) karena memang tubuhnya yang besar dan kekuatannya yang besar dan pandai dalam olahraga.

2. Sering sekali mengganggu anak-anak lain yang lebih lemah dari nya terutama Nobita.

3. Hal yang paling ditakuti nya adalah ibu nya, karena ibu nya sering memarahi Giant atas kelakuannya sehari-hari tapi juga sayang sekali terhadap adiknya dan akan melakukan apapun demi adiknya bahagia.

4. Hobi nya adalah menyanyi tapi entah sadar entah tidak, suaranya amat sangat mengganggu sekelilingnya, sering mengadakan konser dan selalu membuat teman-temannya menderita akibat nyanyiannya itu.

5. Walaupun sering mengganggu dan sering meng-isengi teman-temannya tapi terkadang rasa pertemanan nya sangat kuat.

Suneo Honekawa

 1. Suneo adalah seorang anak kaya berwajah Rubah, tipe anak sombong yang dibenci temannya dan seorang yang narsis dan selalu membanggakan apa yang dia punya.

2. Masih suka mengompol dan harus memakai popok sewaktu tidur walaupun seharusnya dia sudah tidak pada usia nya.

3. Tergolong anak yang manja, egois, penakut dan gampang menyerah dan suka berbohong macam-macam seperti diundang ulang tahun artis demi menaikkan pamor nya.

4. Karena anak orang kaya, maka dia suka sekali mengumpulkan berbagai macam barang dan benda seperti perangko, stiker, berbagai macam mainan, komik dan lain sebagai nya, prinsip nya adalah menjadi nomor 1 diantara koleksi teman-temannya.

5. Keahliannya adalah di bidang desain busana dan bercita-cita menjadi perancang busana kelas atas.

Sekian dari fakta-fakta di post ini terimakasih telah membaca, jangan lupa meninggalkan comment ya ^-^

0 komentar: